Kejari Pariaman Akrab dengan Jurnalis, Bahas Isu Hukum Aktual

 

Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Pariaman, Anggia Yusran, S.H., M.H, menggelar silaturahmi bersama para jurnalis Pariaman di sebuah kafe di Kota Pariaman, Selasa (20/1/2026) sekitar pukul 11.00 WIB.

Pariaman Editor— Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Pariaman, Anggia Yusran, S.H., M.H, menggelar silaturahmi bersama para jurnalis Pariaman di sebuah kafe di Kota Pariaman, Selasa (20/1/2026) sekitar pukul 11.00 WIB. Pertemuan tersebut turut dihadiri Kasi Intel Aridona Bustari, S.H., M.H., dan Kasi Pidum Wendry Finisa, S.H., M.H. staf Guntur dan Wil

Acara ini digagas melalui Heri Martoni dari Harian Rakyat Sumbar. Sejumlah wartawan senior hadir, di antaranya Ali Nurdin (Sigi24.com), Afridon (Beritaeditorial.com), Rafki (SCTV), Abdiu Saril (TVRI), Rozi (Posmetro), serta jurnalis lainnya.

Suasana berlangsung akrab. Sambil menikmati makan siang dan kopi, diskusi mengalir ringan namun tetap fokus pada berbagai persoalan hukum aktual di wilayah Pariaman.

Sorotan BBM Subsidi, Kasus Pidsus, dan Proyek Septic Tank

Dalam dialog tersebut, Kajari Anggia Yusran menyinggung isu hangat terkait penyaluran BBM subsidi di wilayah hukum Pariaman yang saat ini menjadi perhatian publik. Ia menegaskan bahwa sejumlah perkara Pidana Khusus masih berada pada tahap penyelidikan, termasuk dugaan penyimpangan dalam proyek-proyek tertentu.

Terkait proyek septic tank yang tengah ramai diperbincangkan, Anggia memastikan bahwa kasus tersebut masih dalam proses pendalaman oleh tim Kejari.

Tambang Batang Anai & Masjid Terapung Ditangani Kejati

Anggia juga menegaskan bahwa persoalan tambang ilegal Batang Anai ditangani oleh Kejati Sumbar. Begitu pula dengan perkara proyek Masjid Terapung, yang saat ini berada dalam proses penanganan di tingkat kejaksaan tinggi.

Perkuat Komunikasi Kejaksaan–Jurnalis

Pertemuan santai yang berlangsung hampir dua jam itu ditutup dengan canda dan obrolan ringan. Kajari Pariaman berharap hubungan antara jurnalis dan aparat penegak hukum semakin solid untuk menghadirkan informasi yang akurat bagi masyarakat.


**

Posting Komentar

0 Komentar