Padang Editor— Tim Khusus (Timsus) Bravo Polresta Padang membubarkan aksi tawuran di kawasan Ujung Tanah, Lubuk Begalung, Minggu dinihari (18/1/2026). Dari delapan remaja yang diamankan, satu di antaranya kedapatan membawa ganja kering.
Kasat Resnarkoba Polresta Padang, AKP Martadius, membenarkan temuan tersebut. Remaja berinisial HK (18), warga Gurun Laweh, diketahui membawa satu paket ganja yang disimpan di saku celananya. Ia juga mengakui sudah mengonsumsi barang haram itu.
“Benar, satu remaja membawa ganja kering dan mengaku telah menggunakannya,” kata Martadius, Senin (19/1/2026).
Penangkapan ini bermula dari laporan masyarakat terkait aksi tawuran yang meresahkan di wilayah Gurun Laweh. Timsus Bravo, bersama Polsek Lubeg dan Tim Dubalang, langsung menuju lokasi dan membubarkan kelompok remaja tersebut.
HK beserta barang bukti kini telah dibawa ke Polresta Padang untuk penyidikan lebih lanjut.
**


0 Komentar