Lomba Jurnalistik Jadi Fokus HPN 2026 Banten

 

Persiapan menuju Hari Pers Nasional (HPN) 2026 di Banten

Jakarta.Editor  – Persiapan menuju Hari Pers Nasional (HPN) 2026 di Banten semakin dikebut. Panitia HPN 2026 menggelar Rapat Persiapan dan Evaluasi Bidang III di Sekretariat PWI Pusat, Gedung Dewan Pers, Jakarta, Kamis (11/12/25). Rapat dipimpin langsung Ketua HPN 2026, Zulmansyah Sekedang, dan diikuti jajaran panitia secara luring dan daring.

Peserta rapat berasal dari Bidang Kemitraan, Pendanaan, Keamanan, Transportasi, Akomodasi, Humas hingga Kesekretariatan. Zulmansyah menegaskan rapat perdana ini menjadi langkah strategis untuk memastikan seluruh kebutuhan teknis dan pendukung pelaksanaan HPN berjalan selaras dengan program Bidang I dan Bidang II.

Tentukan Hotel dan Transportasi Peserta

“Rapat hari ini kita harapkan langsung memutuskan hotel tempat peserta HPN menginap, transportasi lokal, serta hal-hal penting lainnya demi menyukseskan HPN 2026 di Banten,” ujar Zulmansyah.

Ia juga melaporkan Bidang Kemitraan dan Pendanaan terus menjalin komunikasi dengan berbagai mitra, termasuk konstituen Dewan Pers, agar berpartisipasi aktif dan memeriahkan perhelatan nasional tersebut.

Lomba Jurnalistik Jadi Sorotan

Dalam rapat, panitia humas dan panitia lomba kembali diingatkan untuk menggencarkan promosi terkait kompetisi jurnalistik, yang menjadi bagian penting dari rangkaian HPN 2026.

Di antaranya Anugerah Jurnalistik Adinegoro, Anugerah Jurnalistik PWI–Polri, Anugerah Kebudayaan, serta SIWO PWI Award.

“Nantinya semua pemenang lomba dan penerima anugerah akan diberikan penghargaan pada puncak HPN 2026 Banten, langsung di hadapan Presiden Prabowo,” tegas Zulmansyah.

Persiapan On The Track

Sampai saat ini, seluruh persiapan dilaporkan berjalan sesuai rencana. Sejumlah seminar hasil kerja sama PWI dan Pemprov Banten juga telah dikomunikasikan kepada kementerian terkait untuk menghadirkan narasumber.

“Mudah-mudahan semua yang direncanakan dapat terlaksana dengan baik dan HPN 2026 Banten menjadi momen besar bagi insan pers nasional,” tutupnya.


** tim


Posting Komentar

0 Komentar