![]() |
Jakarta .Editor– Jejak digital ibarat bayangan yang selalu mengikuti setiap aktivitas di internet. Jika tidak dibersihkan, data pribadi yang tercecer bisa dimanfaatkan pihak tak bertanggung jawab untuk pencurian identitas, penipuan, hingga penyalahgunaan informasi sensitif. Karena itu, menghapus jejak digital bukan lagi pilihan, tetapi kebutuhan.
Berikut panduan lengkap, praktis, dan mudah dipahami untuk membersihkan jejak digital agar keamanan Anda tetap terjaga.
1. Gunakan Mode Incognito
Mode Incognito membuat browser tidak merekam situs yang Anda kunjungi maupun kata kunci yang Anda ketik. Namun jangan salah, Incognito tidak membuat Anda bebas dari pengawasan.
Jika masuk ke Facebook atau platform lain, aktivitas tetap terlacak. Untuk perlindungan tambahan, gunakan VPN agar ISP tidak dapat memantau aktivitas Anda.
2. Cek Potensi Kebocoran Data
Kasus kebocoran data kini makin sering terjadi. Untuk memastikan email Anda aman, cek lewat situs Have I Been Pwned?.
Masukkan alamat email, lalu situs akan memberi tahu apakah data Anda pernah bocor atau tidak. Jika ya, segera ganti kata sandi dan aktifkan verifikasi dua langkah.
3. Hapus Semua Cookie
Cookie membantu situs melacak kebiasaan Anda. Menghapus cookie akan menghentikan pelacakan ini.
Hapus langsung di browser seperti Chrome atau Firefox, atau gunakan tools seperti Advanced System Optimizer untuk pembersihan menyeluruh.
4. Batasi Pelacakan Aplikasi
Setiap aplikasi memiliki izin pelacakan berbeda.
Periksa pengaturan privasi aplikasi Anda: matikan akses lokasi, hentikan pelacakan, atau nonaktifkan mode personalisasi.
Jika tidak ada opsi tersebut, hapus aktivitas aplikasi secara manual.
5. Hapus Riwayat Pencarian
Akun Google, aplikasi, dan browser sering menyimpan riwayat pencarian Anda di berbagai perangkat secara otomatis.
Masuk ke Google Activity, lalu hapus riwayat berdasarkan tanggal, aplikasi, atau seluruhnya.
6. Gunakan Layanan DeleteMe
Situs pengepul data seperti Spokeo, Whitepages, atau PeopleFinder sering menjual informasi pengguna.
Gunakan layanan DeleteMe atau DesseatMe untuk membersihkan jejak digital Anda dari situs-situs tersebut.
Cek Data yang Disimpan Google
Google merekam aktivitas pengguna mulai dari lokasi, pencarian, hingga penggunaan aplikasi. Bahkan ketika riwayat lokasi dimatikan, data lama tetap tersimpan.
Untuk menghapusnya, buka My Activity, periksa seluruh aktivitas, lalu pilih Delete Activity sesuai periode yang diinginkan.
Cara Menghapus Riwayat Internet di Berbagai Browser
1. Google Chrome
Klik ikon tiga titik
Pilih Settings → Privacy & Security
Klik Clear browsing data
Tentukan rentang waktu → klik Clear data
Catatan: Bila sinkronisasi aktif, riwayat di semua perangkat akan ikut terhapus.
2. Mozilla Firefox
Klik ikon tiga garis
Pilih Settings → Privacy & Security
Pada Cookies & Site Data, pilih hapus data
Centang opsi auto-delete jika ingin Firefox menghapus riwayat setiap kali ditutup
3. Safari
Buka menu
Pilih Clear History
Tentukan rentang waktu → klik Clear History
Riwayat, cookie, dan cache akan terhapus sekaligus.
4. Microsoft Edge
Klik ikon tiga titik
Pilih Settings → Privacy
Pilih Choose what to clear
Klik Clear Now
5. Opera
Klik ikon Settings
Masuk ke Privacy & Security
Pilih Clear browsing data
Tentukan rentang waktu → klik Clear Data
Membersihkan jejak digital secara rutin akan menjaga privasi, menghindari risiko kejahatan siber, dan membuat aktivitas internet lebih aman. Mulailah dari sekarang sebelum terlambat.
** Afridon


0 Komentar