Wali Nagari Sintuak Tobok Gadang, Desrial |
Padang Pariaman, Editor – Wali Nagari Sintuak Tobok Gadang, Desrial, menyampaikan sambutan hangat dalam acara Deklarasi Kampung Pengawasan Partisipatif yang digelar di Kantor Panwascam Sintuak, Kabupaten Padang Pariaman. Acara ini merupakan bagian dari upaya bersama untuk mewujudkan pemilihan yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil, serta menciptakan suasana pemilu yang aman, tertib, damai, dan berintegritas. Sabtu 14 September 2024
Dalam sambutannya, Desrial menekankan pentingnya pengawasan partisipatif oleh masyarakat. "Kampung Pengawasan Partisipatif ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap pemilihan, baik Pemilu maupun Pilkada, berlangsung dengan jujur, adil, dan tanpa politik uang, hoaks, atau politisasi SARA," ujar Desrial.
Desrial juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berani melaporkan jika terjadi dugaan pelanggaran pemilu.
"Kami berharap masyarakat aktif berperan dalam pengawasan pemilu ini. Kita semua wajib menjaga integritas pemilihan dengan melaporkan setiap indikasi pelanggaran."
Acara ini merupakan inisiatif dari Bawaslu Provinsi Sumatera Barat, bekerja sama dengan Panwaslu kecamatan, yang bertujuan untuk memperkuat peran serta masyarakat dalam pengawasan pemilu. Melalui Deklarasi Kampung Pengawasan Partisipatif ini, diharapkan pemilu di Padang Pariaman dapat berlangsung dengan lebih transparan dan berintegritas.
Deklarasi ini juga menekankan pentingnya menghindari penyebaran informasi palsu yang dapat merusak keharmonisan masyarakat, serta mengingatkan warga untuk tidak tergoda dengan politik uang. "Mari kita wujudkan pemilihan yang damai, tertib, dan berintegritas, tanpa hoaks, politisasi SARA, dan tanpa politik uang," tutup Desrial.
Acara ini dihadiri oleh tokoh masyarakat, perwakilan pemerintah, serta masyarakat setempat yang mendukung penuh gerakan ini demi tercapainya pemilihan yang bersih dan adil di masa mendatang.
**Afridon
.
0 Komentar