Proggres Pekerjaan PT Alco Sejahtera Abadi di Rehabilitasi Ruas Jalan Lubuk Basung – Sungai Limau Diragukan



Padang Pariaman,Editor– Pemerintah Sumatera Barat menganggarkan Rekontruksi Jalan Terban di ruas jalan provinsi di Sungai Limau menuju Sungai Geringging Kabupaten Padang Pariaman tahun 2023.


Kegiatan yang bernama Penyelenggaraan Jalan Provinsi, Pekerjaan Rehabilitasi Ruas Jalan Lubuk Basung – Sungai Limau (P.072) tersebut dianggarkan oleh OPD Dinas Bina Marga Cipta Karya dan Tata Ruang (BMCKTR) Sumbar sebesar Rp. 10 Miliar. 


Dalam perjalanan-nya lelang proyek Rehabilitasi Ruas Jalan Lubuk Basung – Sungai Limau tersebut dimenangkan oleh PT. Alco Sejahtera Abadi dengan penawaran sebesar Rp. 9,8 miliar lebih.


Berdasarkan data yang tertera di plang proyek, pekerjaan Rehabilitasi Ruas Jalan Lubuk Basung – Sungai Limau tersebut terlihat pelaksanaannya di mulai tanggal kontrak 24 Maret 2023 dengan masa pelaksanaan 240 hari kalender. Saat ini masih ada tersisa waktu pelaksanaan kurang lebih 3 bulan, dari 8 bulan masa pelaksanaan, sanggupkah kontraktor pelaksana mengerjakan sesuai kontrak kerja?


Pantauan Editor  dilapangan kamis 28 September , terlihat peningkatan proggres Rekontruksi Jalan Terban belum terlihat naik signifikan, wartawan Editor uga pernah mengunjungi pekerjaan tersebut, namun bila dibandingkan dengan proggres saat ini nyaris sama, kecuali item pekerjaan perkerasan aspal yang diduga telah selesai dilaksanakan.


Ironisnya, sudah dua kali Wartawan Editor bersama tim ke lokasi proyek, juga tidak terlihat adanya tanda – tanda tenaga ahli yang dipersyaratkan didalam kontrak kerja, terlihat dilapangan. Padahal menurut dokumen kontrak PT. Alco Sejahtera Abadi harus menempatkan Tenaga Ahli K3 Konstruksi, Tenaga Ahli Menejer Pelaksanaan/Proyek, Manejer Teknik dan Pelaksana dilapangan, namun yang terlihat hanya pekerja saja.


Tak hanya itu, proyek yang bernomor kontrak 620/12/KTR/-P.072-BM/2023 tersebut, terkait item pekerjaan perkerasan aspal juga terkesan asal cepat siap, dibeberapa titik permukaan aspal terlihat kasar dan penyambungan pekerjaan aspal juga terkesan asal – asalan, sehingga terlihat menggelembung. Bahkan pengaspalan hanya dilaksanakan diatas aspal yang lama, namun sampai saat ini belum diketahui apakah mengunakan AC – BC atau AC- WC.


Selain itu, pada Rekapitulasi Perkiraan Harga Pekerjaan dalam uraian Divisi 6 Perkerasan Aspal, terlihat adanya volume Laston Lapis Aus (AC – WC) sebanyak 66,29 Ton dan Laston Lapis Antara (AC – BC) sebanyak 99,80 Ton. Nah, dititik manakah AC – BC dipasang oleh kontraktor pelaksana?


Ketika Wartawan Editor meminta waktu dan ingin bertemu untuk mengkonfirmasikan langsung dengan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK), Heri Rafles, kamis 28 September 2023 , dirinya beralasan sedang mengumpulkan dokumen untuk pemeriksaan awal BPK.


“Waalaikumsalam pak, kami masih ada kerjaan mengumpulkan dokumen – dokumen yang diperlukan untuk pemeriksaan awal BPK yang sedang memeriksa dinas sekarang. Maaf pak, perihal paket rehab jalan Lubuk Basung – Sei. Limau apa kira – kira yang harus kami konfirmasi,” ujarnya.


Melihat jawaban dari PPTK, Wartawan Editor  mengatakan akan mengkonfirmasi via WhatsApp (WA) saja, dan PPTK menyanggupinya.

“Oke pak,” kata Heri Rafles. Ironisnya, setelah dikonfirmasi via WA dengan 4 item pertanyaan, sang PPTK terkesan enggan menjawab. Kendati diduga kuat pesan konfirmasi dari Wartawan Editor telah dibacanya.

Sampai berita ini tayang  kamis 28 September 2023 belum ada klarifikasi dari PPTK Pekerjaan Rehabilitasi Ruas Jalan Lubuk Basung – Sungai Limau (P.072) tersebut. 


**

Posting Komentar

0 Komentar