![]() |
| Provinsi Banten bersiap menjadi tuan rumah perhelatan akbar Hari Pers Nasional (HPN) 2026 yang akan berlangsung pada 6–9 Februari 2026 |
BANTEN. Editor – Provinsi Banten bersiap menjadi tuan rumah perhelatan akbar Hari Pers Nasional (HPN) 2026 yang akan berlangsung pada 6–9 Februari 2026. Untuk memastikan pelaksanaan berjalan sukses, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten bersama panitia pusat HPN menggelar rapat koordinasi di Pendopo Gubernur KP3B, Kamis (8/1/2026).
Rakor dipimpin oleh Sekda Provinsi Banten, Deden Apriandhi, didampingi Ketua Panitia HPN 2026, Zulmansyah Sekedang. Sejumlah pejabat penting hadir, mulai dari Kepala OPD, perwakilan Diskominfo kabupaten/kota se-Banten, hingga unsur panitia nasional seperti Wakil Ketua Panitia Henny Murniati, Wakil Sekretaris Kadirah, serta Wakil Bendahara PWI Pusat Sumber Rajasa Ginting.
Dari jajaran PWI Banten turut hadir Ketua PWI Banten Rian Nopandra, Dewan Kehormatan Lesman Bangun, serta sejumlah pengurus lainnya.
Efek Domino HPN: Ekonomi Hingga Pariwisata
Sekda Deden Apriandhi dalam kesempatan itu membagikan pengalamannya pada HPN 2016 di Batam. Ia menilai HPN bukan sekadar agenda seremonial, tetapi memiliki dampak ekonomi yang signifikan, terutama bagi UMKM dan sektor pariwisata.
“Mulai dari kedatangan di bandara sudah ada layanan terkoordinasi dengan baik. Sopir bahkan sudah tahu rute kegiatan tanpa perlu diarahkan. Ini menunjukkan kesiapan tuan rumah,” ujar Deden mengenang.
Menurutnya, Banten harus mampu menorehkan kesuksesan yang sama, bahkan lebih. “HPN membawa efek domino luar biasa. Ini peluang bagi Banten untuk menunjukkan kapasitas sekaligus menggerakkan ekonomi daerah,” tegasnya.
Soliditas Panitia Jadi Kunci
Ketua Panitia HPN 2026, Zulmansyah Sekedang, menyampaikan harapannya agar Banten tampil maksimal sebagai tuan rumah. Sinergi antara Pemprov, kabupaten/kota, serta PWI menjadi faktor utama keberhasilan.
Rakor ini menjadi langkah awal untuk memetakan kebutuhan akomodasi, transportasi, keamanan, hingga rangkaian acara nasional yang akan dihadiri ribuan wartawan dari seluruh Indonesia.
Dengan persiapan matang, HPN 2026 di Banten diharapkan menjadi salah satu penyelenggaraan terbaik dalam sejarah peringatan Hari Pers Nasional
** Afridon


0 Komentar